top of page
Search
  • brogame6

Game Sepak Bola Terbaik Di Android!! Wajib Mainkan!!


Suatu keinginan yang bisa kamu lakukan salah satu nya adalah bermain game dan mengumpulkan beragam macam game yang ada di android mulai dari game terbaru hingga yang paling lawas namun masih diminati sepanjang masa.

Sepak bola merupakan olahraga yang menduduki rating teratas diminati banyak orang dan merupakan olahraga paling populer di dunia. Sehingga para developer telah merilis game sepak bola di android. Game ini cocok banget buat kamu yang sedang menunggu jemputan, atau mengisi waktu kosong. Supaya tidak bosan, yuk cari tahu game soccer yang sangat hits saat ini.

Kami akan memberikan game sepak bola terbaik di android yang wajib kamu mainkan!!! Diantaranya ada :

1. Winner Soccer Ovo Elite

Game sepak bola pertama yang akan kami bahas yakni Winner Soccer Ovo Elite. Merupakan game yang bisa kamu mainkan tanpa harus mengeluarkan kuota alias offline.

Saat berjalannya pertandingan, kamu bisa mengabadikan momen-momen paling apik saat itu dan kamu juga bisa berkomunikasi di seluruh penjuru dunia dengan pemain lawan atau dengan regu kamu sendiri.

Winner soccer ovo elite memiliki mode permainan yang berbeda-beda diantaranya ada cup, friendly match, dan shootout penalty. Dari masing-masing mode ini memiliki tantangannya tersendiri guys.

Developer : Touchtao

Rating Ulasan : 4.5 Per 5

Ukuran : Bervariasi


2. Football Strike

Saat kamu memainkan game yang satu ini, kamu bisa merasakan seperti David Beckham atau Cristiano Ronaldo. Dengan tendangan maut kamu, kamu bisa bebas mengambil tendangan untuk mengarahkan ke target yang ada di game ini. Kamu juga bisa mengubah penampilan dari pemainnya.

Bahkan dari mode yang bisa kamu pilih, tersedia ada Shooting Race dan Career Mode. Yuk langsung saja download lewat smartphone mu dan kamu bisa bermain dengan temanmu.

Developer : Miniclip.Com

Rating Ulasan : 4.5 Per 5

Ukuran : 39 MB


3. Score! Hero

Bagi kamu yang mempunyai mimpi ingin menjadi pemain sepak bola dari tim Eropa siapa nih?? Mimpi kamu akan terwujud dengan bermain game yang satu ini. Kamu bisa bertanding hingga 600 level yang bisa kamu takhlukan untuk meraih kemenangan.

Dimana kamu harus mengatur skema serangan terbaik untuk menjebol gawang lawan dengan tendangan yang hebat. Dari game ini kamu akan menjadi pemain yang berawal dari klub kecil hingga menaklukkan klub-klub besar dengan bermain sebaik mungkin.

Developer : First Touch Games Ltd.

Ukuran : 92 Mb

Rating Ulasan : 4.6 Per 5

4. Fifa Soccer

Khusus penggemar FIFA, kamu harus cobain game yang satu ini!! Nantinya kamu akan merasakan sensasi menjadi pemain yang hebat. Versi android ini memiliki perbedaan dari versi PC nya.

FIFA Soccer menawarkan kamu menjadi sepak bola yang sangat cepat. Tentunya game ini juga menghadirkan banyak side-quest seru seperti freekick, gacha, dan dribbling. Tentunya FIFA Soccer sudah membuat kamu terhipnotis untuk main berlama-lama.

Developer : Electronic Arts

Rating Ulasan : 4.3 Per 5

Ukuran : 70 MB

5. Top Eleven

Jika kamu belum kesampaian bermain Football Manager 2019 sebagai game terbaik sepakbola di android karena harganya yang cukup drastis. Kamu bisa beralih ke Top eleven.

Dari game ini kamu harus membuat strategi dan formasi yang bisa kamu atur sendiri untuk menakhlukkan lawan.

Jika kamu sudah mantap membentuk tim yang hebat, saat nya sekarang kamu menguji kehebatan bermain sepakbola.

Developer : Nordeus

Rating Ulasan : 4.4 Per 5

Ukuran : Bervariasi

7 views0 comments

Recent Posts

See All
Post: Blog2_Post
bottom of page